banner 728x250

Akibat Banyak Pungli , Direktur Utama PD.Pasar Jaya Langsung di Copot

judul gambar

Jakarta, Mediatransparancy.com – Maraknya pungli yang terjadi pada para pedagang pasar di DKI Jakarta saat-saat ini oleh oknum-oknum petugas PD.Pasar Jaya, Gubernur DKI Jakarta langsung mencopot Direktur PD.Pasar Jaya Lutfi Rachman.

Pencopotan direktur PD.Pasar Jaya ini diketahui banyaknya laporan dari para pedagang dan juga kurangnya pengawasan seorang Direktur PD.Pasar Jaya Lutfi Rachman terhadap anak buahnya yang di lapangan dalam melakukan pungli kepada ratusan pedagang.

judul gambar

Seperti halnya para pedagang di Blok F lama Tanah Abang Jakarta Pusat pada akhir-akhir ini banyak yang mengeluh karena adanya oknum-oknum petugas di PD.Pasar Jaya yang melakukan pungutan liar kepada para pedagang.

Selain itu juga menurut keterangan Toto (54) salah satu pedagang di Pasar Pelita Jakarta Utara disaat di temui Mediatransparancy.com terkait dengan kondisi bangunan pasar yang nyaris ambruk ini hanya janji-janji manis saja dari kepala pasar Pelita Jakarta Utara yang rencananya akan di bangun pada tahun 2015 lalu hingga saat ini tidak ada realitanya.

Toto salah satu pedagang sayur mayur di sekitar Pasar Pelita tersebut sangat mendukung keputusan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama yang mencopot Direktur PD.Pasar Jaya tersebut dan juga mengganti seluruh direksi Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) yang mengelolah pasar tradisional.

Selama menjabat sebagai Direktur Utama Pasar Jaya, kata Ahok, Lutfi Rachman terlalu baik dan tidak dapat mengawasi kinerja anak buahnya yang tersebat di tiap pasar. Ada kemungkinan, ada pencopotan jabatan dalam kepemimpinan PD Pasar Jaya nantinya.

“Artinya kamu berani kehilangan jabatan, kalau kamu jadi pejabat di Jakarta, atau di manapun posisi anda, kalau anda takut kehilangan jabatan kamu, baik jujur enggak bakal bisa kerja,” tambah mantan Bupati Bangka Belitung itu.

Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama mengatakan akan mengganti jajaran direksi salah satu badan usaha milik daerah, yaitu Perusahaan Daerah Pasar Jaya. Salah satu yang akan diganti adalah Direktur Utama Luthfi Rachman.

Penulis : Subarkah

judul gambar

Leave a Reply

Your email address will not be published.