banner 728x250

Bikin Kumuh Warga Minta MCK Jalan Kebon Kosong XII Kemayoran Dijadikan Taman

judul gambar

JAKARTA, MEDIA TRANSPARANCY – Warga Kelurahan Kebon Kosong, Kecamaran Kemayoran, Jakarta Pusat, minta Pemerintah Kota, membongkar bangunan Mandi Cuci Kakus (MCK) yang berada di jalan Kebon Kosong XII, Rt 01 RW 02, Kebon Kosong Jakarta Pusat.

Pasalnya dilahan MCK tersebut sudah rusak, hancur dan berantakan, sehingga membuat kumuh wilayah Kebon Kosong, karena dijadikan tempat barang rongsokan.

judul gambar

Lahan MCK yang berdiri di atas lahan Fasilitas Umum (Fasum) itu, sudah puluhan tahun dibiarkan, sehingga lebih baik di tata dan dijadikan taman hijau. Serta terlihat rapid dan Indah. Hal itu dikatakan Jumadi (50) warga Kebon Kosong Kemayoran atas keberadaan MCK tersebut.

Menyikapi hal itu Lurah Kebon Kosong, Supardjo mengatakan, lahan MCK tersebut kurang lebih 100 meter persegi dan sudah lama tidak di fungsikan, sehingga direncanakan akan dirubah menjadi taman.

“Pihaknya sudah berkoordinasi kepada pengurus RT/RW supaya membongkar MCK tersebut supaya di tata menjadi taman bermain Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) untuk RW 02, Kebon Kosong, kata Lurah, 30/07/20.

Menurut Supardjo, “pembuatan taman ramah anak itu untuk keperluan warga, sehingga setelah dibongkar warga rata, pengerjaan atau penataan lahan MCK tersebut akan dilaksanakan awal bulan Agustus ini, katanya menambahkan.

Penulis : P.Sianturi
judul gambar

Leave a Reply

Your email address will not be published.