Jakarta, MediaTransparancy.com – Sayangnya tidak banyak pemimpin atau pejabat yang siap diawasi dan bahkan di ingatkan, malah sebaliknya memusuhi dan bahkan membeci orang orang yang yang mengawasi dan mengingatkannya.
Seorang pemimpin yang tak siap sadar sedang menjalankan amanat publik. Jabatan publik harus siap menerima kritik jika tidak sesuai dengan harapan masyarakat, jika tidak siap diawasi dan diingatkan, jangan jadi pemimpin.
Menanggapi adanya “aksi mosi tidak percaya warga”.Lurahan Rawa Badak Selatan,Dra.Suhaena,.MM angkat bicara, “ dirinya sangat berterimakasi atas perhatian dan koreksi dan itu adalah salah satu wujud bukti kecintaan warga apalagi di era keterbukaan dan transparancy dan tidak ada yang ditutup-tupi,” jelasnya.
“Dirinya sangat mengapresiasi dan menghormati atas adanya kritik membangun dari sejumlah warga serta mengucapkan banyak terimakasih .Saya anggap sebagai koreksi untuk menjalankan amanah yang diemban dan berusaha lebih baik lagi untuk melayani masyarakat sebagai pelayan masyarakat di Kelurahan Rawa Badak Selatan,” jelas Suahena.