banner 728x250

Dinas Sosial Kota Medan Dukung Penuh Lembaga Perlindungan Anak Kota Medan

judul gambar

MEDAN, MEDIATRANSPARANCY.COM – Lembaga Perlindungan Anak Kota Medan melaksanakan kunjungan ke Dinas Sosial Kota Medan ( 30/3 ). Dalam kunjungan ini Miswardi Batubara selaku ketua Lembaga Perlindungan Anak kota Medan ( LPA ) didampingi oleh Sekjen LPA Jhon Suhairi dan kepala-kepala bidang yang ada di lembaga perlindungan anak. Kunjungan ini diterima langsung oleh Kepala Dinas Sosial langsung Ir Endar Sutan Lubis, M.Si pada jam 10:00 wib.

Dalam pertemuan di ruang kerja kadis Sosial juga didampingi oleh para Kabid, Kasi dan Staff Dinas Sosial diantaranya: Bapak Zailun, kepala bidang perlindungan, Ibu Deli Marpaung, kepala seksi anak dan lanjut usia, bapak Lamo Tobing, komandan regu unit reaksi cepat dan ibu Rini Daulai staff pekerja sosial . Dalam kata sambutanya Endar menyatakan kesiapanya dalam bersinergi dengan LPA . Endar juga mengatakan siap merespon setiap keluhan yang dihadapi LPA dilapangan nantinya. Kita harus membuat semacam standart operasional dalam penanganan kasus…kata Endar. Kita akan membuat team yang terdiri dari Dinas-dinas terkait untuk bekerja sama di lapangan ungkap Endar.

judul gambar

Dilapangan banyak saya temukan anak-anak usia sekolah yang bekerja di pabrik-pabrik, mall dan diberbagai tempat lainya. Untuk itu kita perlu melakukan Razia ke tempat-tempat yang dianggap terdapat exploitasi terhadap anak. Untuk itu kita perlu membangun sinergi ke LPA dan Kepolisian Kata Endar.

Sebagai contoh kasus, banyak kita lihat dipersimpangan jalan kita jumpai yang berjualan asongan pada hal masih diusia sekolah. Nah kalau lah kita tangkap si anak tadi terus kita lakukan pembinaan, terus setelah selesai kita bina si anak tadi mau diapakan?. Nah tindak lanjut ini lah yang perlu….tegas Endar.

Lebih baik kita berikan pancing dari pada kita berikan ikan tegas Endar sambil tersenyum. Saya lebih ingin menimbulkan efek jera terhadap orang tua anak tersebut karena kewenangan itu terletak pada kepolisian untuk itu lag kita harus bersinergi. Kami sangat-sangat berkeinginan untuk Dinas Sosial Kota Medan mempunyai panti rehabilitasi sendiri ungkap Endar penuh harap. Untuk lokasi panti nantinya akan didirikan di Tuntungan kata Endar penuh Semangat.

Sementara itu Miswardi Batubara selaku ketua LPA Kota Medan mengatakan terima kasihnya kepada Dinas Sosial karena telah berkenan menerima kunjungan LPA. Saya berharap kita dapat secara bersama-sama melakukan Razia dan Sosialisai ketempat-tempat hiburan yang mana disana sering terlihat keterlibatan anak-anak didalamya ungkap Miswardi.

Kami akan melakukan pendataan panti-panti asuhan yang ada dikota Medan. Saya selaku Ketua LPA mendukung penuh pembuatan Panti rehab yang akan didirikan oleh Dinas Sosial. Saya berharap dan mendorong Walikota Medan untuk dapat mengeluarkan surat ketetapan panti Rehab ini. Saya juga mengharapkan DPRD Kota Medan agar membahas hal Ini di komisi yang berkaitan, tegas Miswardi. Diahir acara dilakukan penyerahan cindera mata kepada kepala Dinas Sosial Kota Medan oleh ketua LPA dan diahiri dengan Fhoto bersama.

Suriyanto
judul gambar

Leave a Reply

Your email address will not be published.