banner 728x250

Gelar Operasi Pekat, Jajaran Polres Cirebon Kota Berhasil Amankan 3 Orang yang Diduga Calo dan Preman

judul gambar

KOTA CIREBON, MEDIA TRANSPARANCY – Dalam upaya meningkatkan kenyamanan dalam melaksanakan ibadah puasa, Polres Cirebon Kota menggelar Kegiatan Operasi Pekat Tingkat Polres Cirebon Kota dengan sasaran berupa Calo, Pengamen Jalanan, dan Preman di sekitaran Terminal Harjamukti Kota Cirebon, dengan penanggungjawab Kapolres Cirebon Kota AKBP Imron Ermawan, Kamis (15/4/2021).

Apel Pratugas bertempat di Polsek Cirebon Selatan Timur (Seltim) yang dipimpin oleh Kapolsek Cirebon Seltim, Kompol Didi Suwardi, diikuti oleh Gabungan Personil Polsek serta Polres Cirebon Kota sekira 44 orang.

judul gambar

Kapolres Cirebon Kota melalui Kapolsek Seltim menyampaikan terima kasih atas kehadiran para personil dalam pelaksanaan Operasi Pekat pada kesempatan hari ini. “Kita akan melaksanakan Operasi Pekat dengan sasaran berupa Calo, Pengamen Jalanan, dan Preman di Terminal Harjamukti Kota Cirebon. Terkait CB (Cara Bertindak) yaitu dalam pelaksanaan Ops Pekat akan kita lakukan secara tegas terukur dalam proses pengamanan penyakit masyarakat,” jelasnya.

Sementara Kasubbag Humas, Iptu Ngatidja menjelaskan bahwa kegiatan dilaksanakan di area depan Terminal Harjamukti, Jalan Brigjen Dharsono No. 10 Kota Cirebon. “Dari kegiatan tersebut, kami berhasil mengamankan 3 (tiga) orang yang diduga calo atau preman. Selanjutnya dibawa dengan menggunakan 1 Truk Dalmas Polres Cirebon Kota untuk dilaksanakan pendataan dan pembinaan,” jelas Iptu Ngatidja.

Penulis: Priyo
judul gambar

Leave a Reply

Your email address will not be published.