banner 728x250

Indonesia Bidik Ganda, Curi Satu Nomor Tunggal

Foto : Angga/Ricky , Ganda Putra Indoensia.
judul gambar

Jakarta, Mediatransparancy.com – Melihat susunan formasi Indonesia lawan Denmark di final Piala Thomas, Minggu (22/5), di atas kertas , Indonesia membidik mengamankan dua nomor ganda dan coba mencuri satu nomor tunggal dari Denmark.

Melihat penampilan Ahsan/Hendra dan Angga/Ricky di babak semifinal, kedua ganda ini berpeluang besar mengemban tanggung jawab dengan baik untuk mengamankan dua angka dari nomor ganda.

judul gambar

Sementara itu Angga/Ricky tampil on fire di turnamen ini. Mereka selalu berhasil mengalahkan ganda lawan yang ada di hadapan mereka.

Untuk mencuri satu angka di nomor tunggal, Indonesia juga berpeluang besar untuk melakukan hal itu.

Tommy yang turun di partai pertama ada dalam performa bagus di turnamen ini. Meski dari segi peringkat Tommy kalah bagus dibandingkan Axelsen, tetapi Tommy dan Axelsen ada di level yang sama. Jam terbang yang lebih tinggi bakal jadi salah satu keuntungan Tommy di laga ini.

Anthony pun boleh dibilang kalah kelas bila dibandingkan Jorgensen, namun tak adanya rekor pertemuan terdahulu di antara kedua pemain bisa jadi alasan mengapa Anthony tak perlu gentar bila berhadapan dengan Jorgensen.

Anthony mampu membuktikan bahwa ia bisa mengatur ritme permainan meski berhadapan dengan pemain yang lebih senior di laga-laga sebelumnya. Salah satu hal yang mesti diminimalisir Anthony adalah frekuensi kesalahan seperti pukulan melebar yang masih sering muncul di pertandingan sebelumnya.

Penulis : Chris Muryat/Rel

judul gambar

Leave a Reply

Your email address will not be published.