banner 728x250
NEWS  

Jabatan Kapolres Lampung Utara Resmi Diserah Terimakan

judul gambar

LAMPUNG UTARA | MEDIA TRANSPARANCY – Jabatan Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Lampung Utara (Lampura) resmi diserah terimakan oleh Kapolda Lampung Irjen Drs. Purwadi Arianto, Msi dari AKBP Budiman Sulaksono, S.I.K. kepada AKBP Bambang Yudho Martono, S.I.K., M,Si. di Aula GWS Polda Lampung, Kamis (20/02/2020).

Usai pelaksanaan sertijab AKBP Budiman Sulaksono, S.I.K yang saat ini menjabat sebagai Kabag Binkar Biro SDM Polda Lampung menyampaikan dengan dilantiknya AKBP Bambang Yudho Martono, S.I.K., M,Si. yang sebelumnya menjabat sebagai Danyon B Sat Brimobda Polda Lampung menjadi Kapolres Lampung Utara yang baru, tentunya tongkat estapet kepemimpinan untuk saat ini telah berganti.

judul gambar

“Enam Belas bulan  saya menjabat sebagai Kapolres di Lampung Utara ini, saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyrakat dan personil Polres Lampung Utara atas kerja sama yang baik selama ini yang telah membesarkan kesatuan Polres Lampung Utara,” kata AKBP Budiman.

Seiring waktu berakhirnya amanah kami sebagai Kapolres Lampung Utara, kami mohon diri melanjutkan pengabdian ini di Biro SDM Polda Lampung. Kami beserta keluarga mohon maaf atas kekhilafan secara sengaja maupun tidak di sengaja selama bersikap bertutur kata menjalin hubungan selama di Lampung Utara.

“Doa restu bapak ibu saudara sekalian kami harapkan untuk menyongsong tugas baru kami kedepan, memperbaiki ibadah dan mewakafkan sisa hidup bermanfaat untuk orang lain,” imbuhnya.

Sementara itu Kapolres Lampung Utara AKBP Bambang Yudho Martono, S.I.K., M,Si. mengatakan bahwa dirinya berterima kasih dan bersyukur saat ini telah menjadi bagian dari Polres Lampung Utara untuk melanjutkan tongkat estapet dan melaksanakan tugas sebagai mana mestinya.

“Jabatan Kapolres itu merupakan bagian dari sebuah organisasi, saya berharap kepada seluruh anggota dan jajaran agar saling berkerjasama dalam menjalankan tugas. Agar kita dapat mewujudkan tupoksi kita dalam rangka melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat dalam hal mengamankan kamtibmas di Lampung Utara,” pintanya

Sumber : Humas Polres Lampura

Penulis : Sis

judul gambar

Leave a Reply

Your email address will not be published.