banner 728x250

Ketua PN Jakut Pimpin Pelantikan dan Ambil Sumpah Jabatan Panitera Baru

judul gambar

JAKARTA, MEDIA TRANSPARANCY – Puji Harian,SH MH Hum, Ketua Pengadilan Negeri Jakarta Utara (PN Jakut), memimpin pelantikan dan ambil sumpah pergantian jabatan Panitera Pengadilan Negeri Jakarta Utara, klas 1A khusus, di ruang sidang utama, R.Muhktar Kusumaatmadja, 25/01/2021.

Yanwitra SH MH, yang sebelumnya menjabat sebagai Panitera Pengadilan Negeri Tangerang klas IA khusus, masuk ke PN Jakut menggantikan Dwi Setyo Kuncoro SH MH, yang berpindah tugas sebagai Panitera PN Semarang klas IA khusus. Setyo sendiri juga telah dilantik dan diambil sumpahnya pada hari Jumat tanggal 22 Januari 2020 di PN Semarang, Jawa Tengah.

judul gambar

Acara pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan yang dilakukan ketua PN Jakut berlangsung sederhana tapi hidmat dan lancar dengan tetap melaksanakan disiplin Protokol Kesehatan guna pencegahan penyebaran Corona Virus Desease Ninetine (Covid-19).

Ketua PN Jakarta Utara, dalam sambutan dan arahannya mengatakan, Panitera yang baru diharapkan untuk segera menyesuaikan diri dengan lingkungan kerja ditempat yang baru dan memberikan sumbangsih kemampuan terbaik bagi lembaga Peradilan, terutama dalam hal dukungan ( Supporting Unit ) Administrasi perkara sebagai Tugas dan Fungsi (Tupoksi) nya sebagai Panitera, kata Puji Harian.

Hadir pula dalam acara tersebut Ketua Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Muhammad Damis, SH.MH dan Ketua Pengadilan Negeri Tangerang Minanoer Rahman, SH.MH, dan juga disaksikan para hakim dan pejabat struktural maupun fungsional di Pengadilan Negeri Jakarta Utara.

Sementara DJuyamto, SH MH, Humas PN Jakarta Utara, menambahkan bahwa panitera yang lama Dwi Setyo Kuncoro, pindah dan telah menempati kusri yang baru sebagai Panitera PN Semarang klas IA khusus di Semarang, Jawa Tengah”, ujarnya 25/01/2021.

Penulis : P. Sianturi
judul gambar

Leave a Reply

Your email address will not be published.