Lampung Utara – Hari Ulang Tahun (HUT) Kimal HUT Kimal Ke-56, Tahun 2022, Kimal Lampung melaksanakan Bakti Sosial dan sunatan masal bagi masyarakat kurang mampu, kegiatan tersebut di laksanakan di markas Kimal Lampung, tepatnya di Kabupaten Lampung Utara (Lampura) Kamis (27/10/2022).
Rangkaian kegiatan HUT Kimal di pimpin langsung oleh Ka Kimal Letkol Marinir Herman Sobli di hadiri oleh Kepala Desa Madukoro, dokter, perawat dari Puskesmas Madukoro beserta para anak – anak warga sekitar yang akan mengikuti khitanan masalah.
Pada kesempatan tersebut Ka Kimal mengatakan, bahwa untuk HUT Ke-56, Kimal Lampung menyelenggarakan serangkaian kegiatan, diantaranya kegiatan bakti sosial dan sunatan masal, seperti yang kita saksikan secara bersama saat ini, Khitanan masal yang diselenggarakan di markas Kimal Lampung bersama Dinas Kesehatan Lampura dan Puskesmas Madukoro, di bantu oleh delapan perawat dari puskesmas madukoro dan dokter yang bertugas melakukan khitanan masal, hari ini telah 40 peserta sudah terealisasikan, dari total permintaan yang telah terealisasi sekitar 60% , perkiraan dari total permintaan masih cukup untuk 50 orang peserta lagi, pungkasnya.
“Hari ini, kita melakukan baksos dan khitanan masal. Semoga terselenggaranya kegiatan ini kita dapat bersumbangsih kepada masyarakat, Kakimal juga mengatakan bahwa acara ini terselenggara untuk membantu masyarakat sekitar, semoga apa yang kami lakukan dapat bermanfaat dan membantu masyaraka khususnya masyarakat Lampura, ” pungkasnya
Di tempat yang sama, Kepala Desa Madukoro Johan Andri Yanto, mengucapkan selamat HUT-56 Kimal Lampung. Dirinya bersama seluruh perangkat pengurus desa Madukoro sangat mendukung kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan Kimal Lampung, karna kegiatan iki sangat membantu masyarakat, semoga Kimal Lampung semakin dicintai oleh masyarakat banyak
“Saya sangat mendukung kegiatan-kegiatan Bakti sosial dan khitanan masal, saya mewakili masyarakat mengucapkan terimakasih semoga Kimal Lampung semakin jaya di laut, darat dan dimanapun” ucapnya
Sementara, M.Dawam, warga Tanjung Anum, orang tua dari salah satu peserta khitanan masal mengucapkan terimakasih kepada Ka Kimal Lampung
“Mudah-mudahan TNI AL semakin di cintai
masyarakat, Amin,” tutupnya. (Sis)