banner 728x250

LSM GEMPUR : “KEMANA HASIL UJI KOMPETENSI UNTUK 22 PEJABAT SENIOR YANG DI NON AKTIFKAN”

judul gambar

Muara Bungo, Mediatransparancy.com – Kebijakan pemerintah daerah kabupaten Bungo dengan merombak para kabinet secara besar-besaran khususnya pejabat senior eselon II sebanyak 22 orang, di pertanyakan oleh LSB gempur Kabupaten Bungo bahwa pasalnya hingga saat ini hasil uji kompetensi bagi pejabat tinggi pratama yang digelar Pemerintah beberapa waktu lalu belum di ketahui hasil nya.

“Kami Cuma mempertanyakan hasil Uji kompetensi yang di gelar Pemerintah kemarin, Kok bisa 22 orang pejabat Senior di pindahkan ke bagian Fungsional Umum atau Di Non jobkan “ ujar Danil kepada Mediatransparancy.com Rabu ( 04/01/2017)

judul gambar

Ia juga menyebutkan, bahwa Uji kompetensi yang di gelar Pemerintah bagi Pejabat tinggi Pratam beberapa Waktu lalu dinilai tidak efektif “Saya tidak tahu persis kenepa 22 pejabat tersebut di Non jobkan, apakah ini korban politik atau lain sebagainya “ tukasnya lagi

Tidak Hanya Itu, Dengan di Non Jobnya 22 Pejabat Senior Eselon II Tersebut Membuat Pelayanan Terhadap Masyarakat Tidak Maksimal Karna  Sejumlah Kursi Empuk Di SKPD Saat Ini Banyak Yang Kosong.

“Meski ada Peltunya, tetapi Kinerja mereka kan tidak Maksimal karna juga bersifat sementara, Seharunya Pemerintah Harus Peka terhadap Pelayanan  masyarakat ini “ tuturnya dengan tegas

Penulis : Riana kamesya/ Almen M

Editor : Safid Firdaus

judul gambar

Leave a Reply

Your email address will not be published.