banner 728x250
NEWS  

Musrenbang Kecamatan Cempaka Putih Capai 111 M, Didominasi Perbaikan Saluran Air

judul gambar

Jakarta, mediatransparancy.com –Tiga Kelurahan wilayah Kecamatan Cempaka Putih, kota Administrasi Jakarta Pusat mengusulkan 268 kegiatan dalam Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang ) tahun 2020.

Kegiatan pembangunan yang akan dilaksanakan untuk wilayah Cempaka Putih tahun anggaran 2021 itu, mencapai angaran 111 milliar lebih dengan total 268 jenis kegiatan. Dimana jumlah kegiatan tersebut berdasarkan usulan warga dari tiga Kelurahan yakni, Kelurahan Rawa Sari, Kelurahan Cempaka Putih Timur dan Kelurahan Cempaka Putih Barat.

judul gambar

Dalam Musrembang tersebut, usulan yang disampaikan warga berdasarkan Tugas dan Fungsi (Tupoksi) dari Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) dan Unit Kerja Perangkat Daerah (UKPD). Kebutuhan warga disesuaikan dengan lokasi dan tingkat kepedulian warga dalam meningkatkan pembangunan di wilayah tingkat Rukun Warga (RW/RT) masing masing.

Menurut Sekretaris Kota Jakarta Pusat Iqbal Akbarudin saat membuka Musrenbang Kecamatan Cempaka Putih, 12/02/20, dihadapan para SKPD/UKPD mengatakan, pihaknya berharap kiranya Musrenbang ini dapat memberdayakan potensi warga Cempaka Putih. wilayah Cempaka Putih ini termasuk daerah tua, namun demikian dari dulu masih begitu gitu aja.

“Saya kan warga Cempaka Putih sehingga saya tahu wilayah ini. Untuk itu harapan saya seluruh UKPD/UKPD supaya melaksanakan hasil Musrenbang ini sesuai Tupoksi masing masing demi meningkatkan potensi warga dan peningkatan pembangunan wilayah serta penataan lingkungan pemukiman warga “, ujarnya 12/02.

Dalam kata sambutannya Seko menyoroti Sudin Kebudayaan supaya memberdayakan budaya Betawi seperti pagelaran Ondel ondel. Disetiap Hotel di Jakarta kiranya ada patung Ondel Ondel dan musik Betawi nya, seperti di wilayah Jawa yang menonjolkan ciri khas wilayahnya. Demikian juga kendaraan odong odong berkeliaran di jalanan supaya diberdayakan dan dibenahi. “Supirnya dibuatkan SIM nya dan kelengkapan surat suratnya, yqng merupkan kegiatan Sudinakertrans”, katanya.

Seko juga menambahkan, dari seluruh usulan warga, kegiatan usulan warga didominasi perbaikan dan normalisasi saluran air dari Sudin Sumber Daya Air (SDA) dan perbaikan jalan Sudin Binamarga Marga. Usulan Musrenbang menyangkut saluran air merupakan usulan yang prima yang merupakan usulan fisik.

Sementara, Camat Cempaka Putih Andri Ferdian mengatakan, ” Usulan warga dari tiga Kelurahan itu akan di teruskan ke tingkat kota, dan nantinya dari usulan seluruh Kecamatan wilayah Jakarta Pusat akan dibahas lagi untuk di teruskan ke tingkat Provinsi. Dimana pembahasan itu guna mengantisifasi adanya anggaran atau kegiatan yang double, tidak boleh ada yang tumpang tindih kegiatan,”ujarnya.

(P.Sianturi)

judul gambar

Leave a Reply

Your email address will not be published.