banner 728x250

Pelepasan Kontingen INKAI Dumai, Dumai Siap Raih Prestasi di KEJURDA Riau 2024

judul gambar

Dumai, MediaTransparancy.com – 22/05/2024. Pelepasan keberangkatan Kontingen Institut Karate Do Indonesia (INKAI) Kota Dumai menuju Pekanbaru guna mengikuti Kejurda Provinsi Riau, yang dilaksanakan di halaman Dumai Islamic Center (DIC), pada pukul 10.00 wib, Rabu pagi.

Pelepasan keberangkatan Kontingen INKAI Dumai dilakukan pengurus Cabang INKAI Dumai, oleh Ketua Harian, Chairul Akbar S.sos, Sekjen Indra Gautama SE dan Bendahara, Dewi Febriana Purba ST, serta para Senpai Senior (Senpai Ramadonal, Senpai Busu, Senpai Novadrial, Senpai Suardi dan Senpai Amat) serta para orang tua dan simpatisan.

judul gambar

Kejuaraan Daerah INKAI Riau yang dilaksanakan di Gelanggang Remaja Pekanbaru 23 – 25 Mei 2024. Kontingen Dumai dalam persiapannya saat ini sangat diharapkan untuk siap meraih mendali Emas disetiap Kelas Pertandingan” Ungkap Chairul Akbar, S.Sos, yang akrab disapa Heru selaku Penanggung Jawab, sekaligus Ketua Pelepasan para atlet INKAI Dumai.

Di tempat terpisah, Ketua Umum INKAI Dumai Hasnul Arifin, yang sedang dalam Dinas Pekerjaannya, dihubungi melalui Hand Phone (HP), pertama mengucapkan terima kasih kepada Pemko Dumai, Ketua PKK Kota Dumai Ny. Hj Leni Ramaini Paisal dan Kadishub Kota Dumai Said Efendi, SE yang telah ikut memberikan dukungannya serta suport bagi Putra/i INKAI terkhusus masyarakat Dumai” katanya.

Dan kepada semua atlet yang akan berlaga agar tetap menjaga kesehatan, disiplin diri, serta selalu menjunjung tinggi sportifitas dalam setiap pertandingan. Dan mengharumkan nama Kota Dumai, “Junjung tinggi sportifitas, semangat persatuan dan kesatuan serta semangat untuk menjadi juara,” imbuhnya.

Acara Kejurda Karate INKAI Riau ini merupakan program kerja Pengprof INKAI Riau. Selaku Sekjen dan Menejer Indra Goutama, SE, INKAI Dumai turut hadir dan mengikuti semua kelas pertandingan, ada 20 kelas pertandingan dari usia dini, pra pemula, pemula, cadet, junior dan senior. Total atlet yang ikut dalam Kejurda ini keseluruhannya 40 peserta yaitu 20 Putra dan 15 Putri serta 6 official, “Ungkap nya.


Selaku Menejer dengan dilakukannya disiplin dan latihan intensif baik, fisik maupun tekhnik pertandingan, INKAI Dumai mampu membawa dan meraup mendali emas disetiap kelas pertandingan dengan harapan atlit-atlit kita di Kejurda INKAI Riau, mereka akan menjadi perwakilan Riau untuk kejurnas INKAI, ” Kata Indra.

Dan harapan pengurus INKAl Dumai, agar event ini dilakukan setiap tahunnya, dan Kejurda Ini dapat diadakan di Kota Dumai, menjadi Tuan Rumah Di tahun yang akan datang, sesuai dengan prestasi atlet-atlet membawa mendali emas disetiap kelas, serta INKAI dan Kota Dumai menjadi harum dan kota berprestasi, kami dari pengurus kepada seluruh Masyarakat Kota Dumai mohon doa nya kepada kita semua, “tutupnya.

Penulis: WawanEditor: Fitri
judul gambar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *