KOTA LANGSA TRANSPARANSI – Pemerintah Kota Langsa terus berupaya mewujudkan bersih aman, nyaman dan rapi, untuk mewujudkan hal itu harus memiliki sarana dan prasarana yang mendukung, “Target kita adalah mengupayakan satu dusun, satu becak motor untuk mengangkut sampah,”
Hal tersebut diutarakan Walikota Langsa Jeffry Sentana S Putra SE, usai Peusijuk (tepung tawar) dan menggunting pita pada satu unit excavator Long Arm dan 23 unit Becak Motor (Betor) milik Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Langsa bertempat di halaman kantor setempat, Gampong Matang Seulimeng, Kecamatan Langsa Barat, Kota Langsa, Sabtu, 1 November 2025.

Pada kesempatan tersebut, Walikota Jeffry Sentana juga mencoba mengoperasikan excavator dengan menyalakan mesin serta menggerakkan lengan alat berat tersebut.
Menurutnya, hal ini merupakan salah satu program 22 Langsa Juara. Oleh karena itu, Pemko Langsa sekuat tenaga untuk menangani sampah ini, meski keterbatasan anggaran saat ini.
“Insya Allah, Pemko Langsa akan mewujudkan aman, nyaman dan rapi dalam wilayah Kota Langsa,” Ungkap Walikota Jeffry Sentana.
Ditempat yang sama, Kepala Dinas Lingkungan Hidup (Kadis LH) Pemko Langsa, H. Ade Putra Wijaya Siregar, ST., MM., yang didampingi Plt. Sekretaris DLH, Djamil Gade, S.Sos. mengatakan, pengadaan fasilitas di DLH ini bersumber dari dana DOKA 2025.
“Tahun ini pengadaan becak bermotor sebanyak 23 unit, excavator 1 satu unit, Dimana hal tersebut sebagai sarana prasarana mendukung kinerja DLH dalam menangani kebersihan Kota Langsa, adapun anggaran untuk pengadaan Excavator senilai Rp. 2, 2 Milyar Lebih dan untuk Betor sebesar Rp.872 juta dan selanjutnya DLH akan melakukan pengadaan alat pengelolaan sampah, papar Ade Putra.
Lebih lanjut Ade Putra mengungkapkan, bahwasanya, berdasarkan data dari Kementerian Lingkungan Hidup Republik Indonesia, Kota Langsa tidak termasuk kota darurat sampah.
“Alhamdulillah, semoga dengan adanya sarana prasarana pendukung yang baru, Kota Langsa senantiasa nantinya dapat terbebas dari masalah sampah,” imbuhnya.
Kegiatan peusijuek Excavator Long Arm dan 23 Betor di akhiri dengan Pembacaan Doa oleh Tgk. Bukhari serta pemberian santunan langsung oleh Walikota Langsa Jeffry Sentana S. Putra SE. kepada puluhan anak yatim dari Gampong Matang Seulimeng Kecamatan Langsa Barat, Pemko Langsa.















