banner 728x250

Soal Antrian Panjang Truk Sampah di TPST Bantar Gebang, ini Penjelasan Kadis LH DKI

judul gambar

JAKARTA, MEDIA TRANSPARANCY – Kepala Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta, Andono Warih memastikan antrian panjang yang terjadi di Tempat Pembuangan Sampah Terpadu (TPST) Bantar Gebang sudah terurai sehingga normal kembali.

Andono mengakui, antrian (truk) panjang di TPST Bantar Gebang memang terjadi pekan lalu dikarenakan saat perapihan titik buang.

judul gambar

“Saat ini antrian sudah normal, rata-rata dwelling time kurang dari 4 jam saja,” ungkap Andono kepada mediatransparancy.com, Selasa (7/7/2020) malam.

Andono mengatakan, selain karena perapihan rutin titik buang, beberapa alat berat yang melayani operasional sedang dalam pemeliharaan oleh agen tunggal pemegang merek (ATPM).

“Jadi alat berat yang digunakan untuk pelayanan titik buang kami alihkan untuk perapihan,” tuturnya.

Dijelaskannya, setelah alat berat yang digunakan untuk perapihan diposisikan kembali di pelayanan titik buang, antrian berangsur normal.

“Antrian tersebut hanya beberapa hari saja. Kamis pekan lalu antrian sudah normal kembali,” pungkasnya.

Sebelumnya, antrian panjang truk sampah di TPST Bantar Gebang mendapat sorotan publik sehingga membuat anggota DPRD DKI pun sempat geram.

DPRD juga mendorong Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta agar mencari solusi yang terbaik terkait pengelolaan sampah yang semakin memprihatinkan.

“Sampah masih menjadi masalah yang belum terselesaikan dengan baik. Karena daya tampung di TPST Bandar Gebang sudah tidak bisa menampung sampah yang setiap hari bertambah, maka dari itu Dinas LH harus mencari solusi bagaimana sampah bisa tertampung dan bisa berguna untuk kepentingan rakyat Jakarta,” tegas Neneng, Senin (6/7/2020).

Hal senada juga disampaikan oleh anggota DPRD DKI dari Fraksi Gerindra, Syarif menyikapi keluhan para sopir truk yang berjam-jam mengantri di TPST Bantar Gebang.

Syarif meminta agar Dinas LH segera menata ulang area di Bantar Gebang, sehingga tidak ada lagi keluhan para supir tentang antrian truk saat membuang sampah di lokasi tersebut.

“Dinas LH harus segera menata ulang dan memperbanyak jalur dan tempat baru di kawasan itu serta mengatur perbaikan jam angkutannya,” tandasnya.

 

 

Penulis: MT1
judul gambar

Leave a Reply

Your email address will not be published.