banner 728x250
DAERAH  

WAGUB HADIRI PENGAJIAN DAN LETAKAN BATU PERTAMA PONPES NURUL MAKKIYAH

judul gambar

Muaro Bungo dan Tebo, Transparancy.com –Wakil Gubernur Jambi Drs. H. Fachrori Umar.M.Hum melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Bungo dan Tebo. Rombongan menuju Dusun Kuamang Jaya Kec.Pelata Ilir, dalam rangka menghadiri Tabliq Akbar Pengajian Ikatan Muslim Kuamang Kuning (IMKK). Dan dilanjutkan menuju desa Tanah Garo Kec. Muara Tabir Kab. Tebo, dimana di desa ini Wagub melakukan peletakan batu pertama Pondok Pesantren Nurul Makkiyah. Kedatangan Wagub disambut Bupati Bungo Sudirman Zaini, Camat Pelepat Ilir Amir Sumirna , Ketua IMKK serta Para Tokoh Masyarakat Kuamang Kuning Minggu, (9/3-14).

Dalam sambutan dan arahannya wagub mengatakan, dalam momentun pengajian ini juga sangat tepat untuk memperkuat tali ukhuwah Islamiyah. “Semakin kuat hubungan ukhuwah Islamiyah, maka semangat
kebersamaan, persatuan dan kesatuan akan semakin kuat, sehingga perasaan saling memiliki yang pada muaranya akan saling menopang guna mencapai kesejahteraan bersama,” jelas Wagub.
Dikatakan wagub, manusia tidak boleh memaksakan suatu agama kepada orang lain yang telah mempunyai agama, dan itu merupakan itu suatu pelanggaran. “Oleh karena itu, mari membuka celah hati kita, untuk semakin tajam mengasah iman, semakin tajam beramal saleh dan semakin berani menyatakan yang benar adalah benar, serta meningkatkan kualitas kesabaran dengan senantiasa memperhatikan pendapat orang lain, yang mungkin lebih benar dari pendapat kita sendiri,” ujar Wagub.

judul gambar

Dijelaskan Wagub, pemerintah akan terus berupaya untuk mendorong peningkatan keimanan dan ketaqwaan masyarakat. ”Pemerintah terus berupaya melengkapi sarana dan prasarana ibadah umat, meningkatkan pengajian antara maghrib dan isya, terus berupaya untuk menuntaskan buta aksara Al-Qur’an serta memberikan beasiswa dan insentif kepada guru mengaji, agar dapat memberikan yang terbaik kepada generasi muda harapan bangsa,” harap Wagub.

Pada kesempatan itu Bupati Bungo mengatakan, program Samisake yang diluncurkan oleh Pemerintah Provinsi Jambi sangat membantu pemerintah Kabupaten Bungo dalam bidang mengatasi bedah rumah, beasiswa dan kesehatan. Sangat dirasakan sekali oleh masyarakat, oleh sebab itu agar dapat dilanjutkan untuk tahun-tahun mendatang,” ujar Bupati. Setelah menghadiri Tabliq Akbar Wakil Gubernur Jambi dan rombongan menuju Desa Tanah Garo Kecamatan Muaro Tabir dalam rangka peletakan batu Pertama pembangunan Pondok Pesantren Nurul Makkiyah Kabupaten Tebo.

Kedatangan Wakil Gubernur Jambi ini telah dinantikan masyarakat Desa Tanah Garo dan disambut langsung oleh wakil Bupati Tebo Hamdi.Sos,MM, Pimpinanan Pondok Pesantren Nurul Makkiyah, Kapolsek Muaro Tabir, kepala Desa Tanah Garo dan para tokoh masyarakat Desa Tanah Garo. Kedatangan orang nomor dua
dijajaran Pemerintah Provinsi Jambi ini diawali dengan peletakan batu pertama oleh Wagub dan disusul Wakil Bupati.Dalam sambutan dan arahannya Wagub mengemukakan, pendidikan Agama Islam dan terutama baca tulis Al-Qur’an pada sekolah formal jam pelajarannya sangat singkat dan terbatas, sehingga tidak
bijaksana apabila orang tua tidak mengajarkannya lagi diluar jam sekolah. “Untuk itu mari memanfaatkan Pondok Pesantren dan lembaga-lembaga pendidikan islam yang ada,” tutur Wagub.

Dikatakan oleh Wagub, salah satu cara untuk memperkokoh kehidupan keagamaan adalah dengan memperkuat pendidikan keagamaan, pendidikan agama dalam artian pengajaran dan pengamalan. Wagub juga menyampaikan bahwa pemerintah sangat membutuhkan peran serta dan eksistensi Pondok Pesantren dalam mewujudkan visi Jambi Emas. “Sejalan dengan pesatnya kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi yang mewarnai era globalisasi saat ini, saya mengharapkan kiranya Pondok Pesantren dapat mengembangkan program pendidikan secara holistic yaitu disamping memperkuat pendidikan berbasis keragaman, juga mampu memberikan ilmu pengetahuan modern, penguasaan teknologi dan ketrampilan produktif kepada
santrinya,” ujar Wagub.

Dijelaskan Wagub bahwa kondisi generasi muda kita saat ini rentan dan terancam berbagai dampak negatif perkembangan era teknologi dan era globalisasi. “Untuk itu negeri ini sangat memerlukan generasi yang tangguh dan memiliki daya tahan terhadap berbagai pengaruh negatif perkembangan era teknologi dan era globalisasi, yaitu generasi yang cerdas raganya, cerdas intelektualnya, cerdas sosial dan emosionalnya” pungkas Wagub. Pada kesempatan ini pula Wagub memberikan sumbangan
senilai 10 juta dan Al-Qur,an kepada pengurus Pondok pesantren Nurul Makkiyah.

Sementara itu Wakil Bupati Tebo Hamdi menyampaikan, seperti diketahui anak merupakan amanat dari Allah SWT yang harus dijaga. Karena seorang anak, orang tua bisa masuk surga dan karena anak pula orang tua bisa masuk neraka. “Untuk itu, sudah menjadi tugas kita semua dalam membimbing dan mengarahkan genersai muda untuk selalu belajar menimba ilmu pendidikan dimana saja agar melahirkan generasi muda yang mandiri, cerdas, santun, beriman dan berakhlak mulia. Untuk diketahui sekarang ini narkoba yang merusak anak-anak bangsa sudah mulai merajalela. Sebagai orang tua mari sama-sama kita menjaga anak, hubungan komunikasi yang baik itu utama,” Ujar Wabup.

Turut serta dalam rombongan Wagub dari Jambi Kabag Agama Biro Kesramas Setda Provinsi Jambi, Kabid Produksi Dinas Perkebunan Provinsi Jambi Sa,ad Dudin, Kabag Perhubungan Evaluasi Energi dan Jasa Biro Administrasi Pembangunan dan Kerjasama Daerah Setda Provinsi Jambi Ahmad Sanusi.Sos,Msi. (lia)

judul gambar

Leave a Reply

Your email address will not be published.